Jual Produk GRC Cetak Terpercaya – GRC

APA ITU MATERIAL GRC ?

Material GRC merupakan inovasi baru yang diciptakan sebagai alternatif pada konstruksi bangunan. Awal mula perkembangan GRC dimulai pada tahun 1960-an dan pada tahun 1980. Pada tahun tersebur dimulailah sebuah komposit baru dari material GRC yang memiliki kekuatan dan kualitas terbaik. Dengan desain yang telah didukung oleh International Glass Fiber Association.

GRC memiliki peranan dalam konstribusi pada bidang ekonomi, teknologi dan aesetika di industri konstruksi dunia yang sudah 40 tahun lamanya. Hal ini dipengaruhi oleh keunggulan GRC yang multiguna, dapat diaplikasikan pada eksterior maupun interior bangunan.

PENGERTIAN DARI GRC

Glassfibre Reinforced Concrete (GRC/GFRC) merupakan salah satu jenis material bangunan serupa dengan Beton, hanya saja GRC diperkuat dengan serat kaca. Beton bertulang Glassfibre adalah sebutan dari material GRC ini. Bahan yang digunakan untuk membuat GRC biasanya terdiri dari Pasir halus, polimer akrilik, serat kaca (Glassfibre), udara dan semen.

Jenis Produk GRC

Glassfibre Reinforced Concrete (GRC) merupakan konstruksi material yang dapat menghasilkan sebuah produk dengan bentuk dan ukuran yang beragam. Produk GRC dibedakan berdasarkan jenisnya. Adapun jenis Produk GRC dibagi menjadi 2 macam, yaitu GRC panel produksi pabrikan (Ready Made) dan GRC cetak (Custom Made).

Baca juga : PENGGUNAAN WALL PANEL GRC SEBAGAI DEKORATIF BANGUNAN.

  • Panel GRC produksi pabrikan (Ready Made)

Produk GRC ready made adalah produk GRC yang memiliki bentuk seperti papan polos. Memiliki ukuran rata – rata sekitar 1,20 x 2,40m² dengan ketebalan mulai dari 4mm, 6mm, 9mm, 12mm – 15mm sesuai tipe dan kebutuhannya. Contoh GRC ready made yaitu GRC Board.

  • GRC Cetak (Dibuat Khusus)

Karena proses pembuatannya yang custom sehingga ukuran dan bentuk dari cetakan dapat disesuaikan dengan desain dan motif yang diinginkan. Oleh karena ini produk yang dihasilkan bermacam – macam. Produk GRC Cetak biasanya dibuat dengan ketebalan mulai dari 8 mm hingga 2,5 cm tergantung jenis benda yang akan dibuat. Contoh produk GRC yaitu Cetak Krawangan, Kubah, Ornamen dan arsitektur dekorasi bangunan lainnya.

KEUNGGULAN PRODUK YANG TERBUAT DARI MATERIAL GRC

Apa saja keunggulan yang dimiliki produk GRC? Berikut ini berbagai manfaat dan keunggulan yang dapat kita ambil dari produk GRC :

  1. Tahan benturan. Karena produk GRC terbuat dari perpaduan material beton dan serat kaca (Glassfibre) sehingga menciptakan produk yang kuat dan tahan benturan.
  2. Produk GRC tahan terhadap segala cuaca (iklim), baik terkena guyuran air hujan dan terpapar sinar matahari yang cukup lama. Hal ini dapat membuat produk GRC tidak berkarat dan lapuk sehingga tahan lama (awet).
  3. Produk GRC tidak akan mudah terserang rayap.
  4. Tahan api, karena produk GRC mengandung bahan Glassfibre alkali Resistance yang memiliki sifat luluh 860°C. Hal tersebut membuat produk GRC tidak akan terbakar dan tidak menghantarkan api.
  5. Produk GRC dibentuk dengan keuletan yang tinggi sehingga kedap udara dan tidak mudah retak.
  6. Karena memiliki ketebalan yang cukup tipin, bobot dari produk GRC cukup ringan dibandingkan dengan beton. Hal ini dapat mempermudah proses pemasangannya karena lebih praktis.
  7. Menyediakan produk yang beragam, dapat digunakan pada interior dan eksterior bangunan.
  8. Karena produk GRC 100% bebas dari bahan asbes, maka produk GRC terjamin ramah lingkungan dan aman bagi kesehatan.

Demikianlah penjelasan seputar materi GRC, semoga bermanfaat!!. Apabila anda membutuhkan partner dalam pembuatan produk GRC kami siap membantu. Kami merupakan salah satu jasa mencetak konstruksi bangunan yang menggunakan material GRC sebagai bahan utamanya. Adapun produk dari material GRC bermacam – macam, seperti Krawangan, Kubah, Lisplang, Kolom GRC dan beberapa arsitektur dekorasi bangunan lainnya.

Nuansa Arta Mega melayani berbagai proyek di wilayah Indonesia, seperti Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Jogja, Semarang, Surabaya, hingga luar pulau Jawa. Keunggulan GRC yang ditawarkan termasuk desain fleksibel, ringan, tahan lama,

Untuk informasi lebih lanjut langsung saja hubungi kontak kami di bawah ini.

Berikut beberapa contoh produk GRC yang kami buat, mungkin dapat dijadikan referensi dalam pemilihan produk GRC arsitektur dekorasi bangunan anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!
WhatsApp WhatsApp